Senin, 27 Desember 2010

tak seindah kemarin...












tak secerah seperti dulu
semua begitu sepi dan gelap
mungkin kemarin hanya mimpi
ya... mimipi indah
dan sekarang aku telah terbangun dari semua mimpi semu itu
ah..dunia nyata lagi
kembali seperti ilusi
tak memiliki makna yang begitu berati
kapan aku bisa bermimpi tak bertepi?
secerah kemarin pagi
seindah siang yang berselimutkan mentari
semanis malam dihiasi bintang
tapi sekarang...
hanya angin yang berbisik perlahan
bersenandung lirih di dunia yang ku anggap ilusi..

selamat tinggal lembayung senja ku...

Jumat, 24 Desember 2010

Banyak tidur itu gak baik lho..

Tidur adalah salah satu kebutuhan dasar manusia dan berperan vital bagi kesehatan. Namun bila tidur sudah menjadi sesuatu yang dominan dalam aktivitas sehari-hari tentu harus diwaspadai. Mungkin kita menyangka kalau semakin banyak waktu untuk tidur maka semakin segar tubuh kita. Tidur minimal 7-8 jam sehari sih membuat badan segar kembali, tapi bila lebih dari 8 jam, malah membuat badan lemas dan tidak bersemangat..ya gak?..

Katanya kebanyakan tidur mempercepat kematian juga lho, ini karena dampak dari penyakit yang timbul akibat terlalu banyak tidur..
beberapa contohnya ni:
>> Diabetes
>> Sakit kepala : Untuk mereka yang rentan sekit kepala, tidur lebih lama dari biasanya pada saat weekend atau liburan dapat menimbulkan rasa sakit pada kepala. Para ahli percaya bahwa oversleeping berpengaruh pada neurotransmitter tertentu dalam otak, termasuk serotonin. Orang yang tidur lama di siang hari dan mengacaukan pola tidur malamnya juga terbukti sering mengalami sakit kepala pada pagi hari.
>> Sakit punggung
>>Depresi
>>Penyakit jantung

Bagaimana caranya agar tidak tidur berlebihan?..
-Pastikan makan malam terakhir setidaknya tiga jam sebelum tidur. “Cobalah membiasakan diri makan buah atau segelas susu sebelum makan malam dan hindari minum teh atau kopi sebelum tidur.”
-Olahraga rutin. Tak hanya akan membuat kmu tidur nyenyak, tapi juga membuat badan segar.
-Usahakan bangun pagi tak lebih dari pukul 6, karena akan membuat badan lebih segar dan siap melakukan aktivitas seharian tanpa kelelahan saat menjelang tidur kembali.
-Ciptakan kamar tidur dengan sirkulasi udara yang baik. Asupan oksigen yang cukup akan membuat pikiran tenang dan menormalkan fungsi tubuh.
-Hindari tidur siang terlalu lama. Tidur siang sekitar 45 menit tak masalah, asal jangan sampai 2-3 jam karena akan merusak pola tidur malam.
-Hindari pikiran buruk menjelang tidur. Saat stres melanda, gunakan sejumlah trik menenangkan diri seperti meditasi atau yoga menjelang tidur.
-Stel alarm dengan ukuran tidur 7-8 jam di pagi hari. Tidur selama waktu itu adalah yang terbaik untuk melakukan regenerasi sel-sel tubuh yang rusak. Sebab tidur kurang dari itu juga berbahaya bagi kesehatan.

*Kalo dipikir-pikir nih..
Jika kita tidur 8 jam sehari..Dalam 30 hari(1 bulan) kita dapat tidur selama 240 jam (8 x 30=240).
Jika Hidup Manusia Rata-Rata 60 Tahun dan 1/3 nya dipakai tidur maka 60 x 1/3= 60 : 3 = 20 TAHUN hanya untuk tidur bagi manusia..
sedangkan 2/3 lainya hanya untuk senang-senang, bekerja dll.
Apalagi waktu bayi kita tidur 20 jam sehari dan belum lagi saat kita sakit biasanya waktu tidur kita bertambah 2x lipat..Wow..semakin banyak aja waktu yang kebuang sia-sia..
Dan kita terus lupa Beribadah kepada Sang pencipta , kita masuk surga 1/3 amal dalam hidup pun belum cukup untuk masuk surga yang paling rendah.mmmmm..
berapa jam yang kalian gunakan untuk melakukan pengabdian pada allah?
berapa jam yang kalian gunakan untuk bermalas-malasan, berleha-leha, dan bersenang-senang?





referensi: 
http://www.medantalk.com/
http://ngesot.multiply.com
http://www.forumkami.com/forum/

Kamis, 23 Desember 2010

@#$%^

pengen pindah ke tempat yang bener-bener beda.. ga ada yang kenal.. ga ada yang tau.. mmm kmana ya?
ke mars aja deh biar sekalian ketemu makhluk-makhluk aneh lainnya. biar sama-sama jadi makhluk aneh di sana. !@#$%^&*()______)(*&^%$#@#$%^&*(

Rabu, 22 Desember 2010

雨 *ame

*hujan
ame ga furu toki, totemo suki.. kireii da ne..><.

 
Banyak kisah di saat hujan.
Tiap tetesnya mengingatkan kita akan waktu yang telah kita lewati..









    
  
i like walking in the rain cause everyone cant see me crying

Minggu, 12 Desember 2010

Make me strong

I know I’m waiting
Waiting for something
Something to happen to me
But this waiting comes with
Trials and challenges
Nothing in life is free
I wish that somehow
You’d tell me out aloud
That on that day I’ll be ok
But we’ll never know cause
That’s not the way it works
Help me find my way

My Lord show me right from wrong
Give me light make me strong
I know the road is long
Make me strong
Sometimes it just gets too much
I feel that I’ve lost touch
I know the road is long
Make me strong

I know I’m waiting
Yearning for something
Something known only to me
This waiting comes with
Trials and challenges
Life is one mystery
I wish that somehow
You’d tell me out aloud
That on that day you’ll forgive me
But we’ll never know cause
That’s not the way it works
I beg for your mercy

My Lord show me right from wrong
Give me light make me strong
I know the road is long
Make me strong
Sometimes it just gets too much
I feel that I’ve lost touch
I know the road is long
Make me strong

_sami yusuf_

Minggu, 05 Desember 2010

'Bermimpilah setinggi langit kamarmu'

bermimpilah setinggi langit..
setinggi apa sih langit itu?..Setiap orang tentu memiliki cita-cita, meskipun cita-cita itu hanya sebatas rasa keingin dan harapan akan suatu hal yg sangat kecil. Begitu banyak yang berimajinasi akan mimpi-mimpi nya , tapi begitu sedikit yang berusaha untuk  merealisasikannya. Pantes aja,,mimpinya setinggi langit..haha..mana bisa di capai.. yang ada hanya membayangkan saja, bagaimana diri kita menjadi sukses di masa yang akan datang dan bagaimana diri kita menjadi seorang yang selalu kita inginkan.

Sebagai contoh, dari dulu saya ingin menjadi seorang dokter..Setiap di tanya oleh seseorang tentang cita-cita, dengan mantapnya saya langsung menjawab 'dokter'.. Saya sadar disaat itu saya hanya sekedar mengucapkan dan  membayangkan bagaimana kalau saya akan menjadi seorang dokter tanpa berpikir 'what should i do?'. Apa yang seharusnya saya lakukan untuk bisa mencapai cita-cita yang kita inginkan?usaha apa saja yang harus dilakukan untuk mencapai sebuah target?. Sebuah mimpi atau cita-cita bisa terwujud dengan kekuatan do'a, keyakinan, kenginan diri sndri, dan tentu saja yang terpenting adalah usaha. Kalau kita hanya diam dan berpatok pada sebuah keinginan, keyakinan, dan do'a, mana bisa kita akan mencapai sebuah target yag diinginkan.. Seperti saya ini,ckck,yang akhirnya jadi nyemplung ke dunia bahasa dan sastra..

Tapi... beda lagi halnya, kalau kita teryata memang sudah sangat berusaha, sudah melakukan dengan maksimal. Tapi nyatanya semua tidak seperti yang kita bayangkan.. Saat kita mengalami sebuah kegagalan justru mungkin kegagalan itu adalah sebuah awal dari kesuksesan kita.. Kita harus yakin bahwa semuanya telah ditentukan, allah selalu memberikan apa yang terbaik untuk kita.semua sudah ada jalannya.. Mungkin saja sebuah keajaiban-keajaiban atau mimpi yang sangat besar telah menunggu kita di depan sana.. Sama halnya dengan kisah saya tadi, saya telah gagal mencapai sebuah cita-cita yang selalu saya impi-impikan, setelah dipikir-pikir mungkin saya memang tidak berbakat dalam bidang ini (kedokteran)..justru tanpa diduga-duga allah memberikan suatu hal yang benar-benar berlawanan dengan keinginan saya..Dan setelah di jalani, ternyata memang ini jalan yang terbaik..

Banyak hal yang tidak terduga sering kita jumpai dan banyak pula kita menyesali akan hal yg tidak terduga itu, karena hal itu tidak sesuai dengan apa yang kita inginkan meskipun sebenarnya itu adalah hal yang terbaik menurut pandangan allah..

so...'bermimpilah setinggi langit-langit kamarmu'...kenapa?..Karena kamu masih bisa berusaha untuk menggapainya. Dan kalaupun jatuh, tidak akan terlalu sakit..kamu masih bisa terbangun dan mencoba kembali menggapainya dengan berbagai cara..

*hanya sebuah perumpamaan..

Rabu, 01 Desember 2010

ich vermisse dich

jumat, 19 mei 2006

sekarang ayahku telah tiada, mungkin sekarang ia telah menjadi tulang belulang. Sebuah kado ulang tahun yang sangat menyedihkan, 25 januari 2006.. Aku melihat ayah terbujur kaku di atas kasurnya, sekarang ia tak bisa lagi bicara,bergerak,bercanda, atau tertawa bersamaku untuk selamanya. Semua harapanku sirna begitu saja ketika melihat ayah terbaring tak berdaya di bawah tanah yang lembab dan penuh dengan keheningan. 
Sebelum ayahku tiada, keadaannya sangat membuat hati ini terpilin..Seminggu 2x ia harus cuci darah, badannya hanya tinggal kulit dan tulang saja. Nafasnya sesak,, namun di setiap hela nafasnya ia selalu mengumandangkan do'a untukku.... 

............................................

jahaha..tulisan di atas adalah salah satu isi dari buku harianku..mmh sudah lama sekali waktu berlalu.. tak terasa sudah 4 tahun ayah tidak tersenyum padaku, sudah lama aku tak mendengarkan cerita-ceritamu di masa lalu, sudah lama aku tak mendengar kata-kata yang membuatku bersemngat untuk menjalani aktivitas disetiap harinya.. Sedang apa dirimu disana ayah?..