Jumat, 03 September 2010

The truth about forever

Judul : The truth about forever ;kebencian membuatmu kesepian
Pengarang: Orizuka
novel yang satu ini berhasil membuat saya menangis..:(
peran yogas sebagai sorotan utama penulis,sempat membuat saya hanyut dalam cerita ini. Kisah Yogas yang berkarakter dingin dan ingin dijauhi orang-orang terdekatnya karena divonis mengidap HIV,sungguh menyedihkan. Di sini saya melihat bagaimana rasanya di jauhi oleh orang-orang yang kita sayangi,bahkan ayah dan ibunya pun menjauh karena penyakit ini. Hingga datanglah Kana, cewek yang berkarakter riang,sehingga bisa menemani rasa kesepian Yogas.Kana yang tidak lain adalah teman kosan yogas,awalnya kesal pada yogas yang selalu bersifat dingin padanya dan pada teman2 kosanya. mmh klo mw tw crita singkatnya..ni sinopsisnya..


Seberapa berharga sih satu detik itu? Tik. Sebentar saja dia langsung berlalu. Tik. Satu detik pergi lagi. Tak ada harganya.

Tapi tunggu sampai kau sadar waktumu hampir habis. Tik. Kau ingat selama ini jarang beramal. Kau teringat mimpi-mimpi yang nggak sempat kau wujudkan. Kau sadar nggak cukup menyayangi keluarga dan teman-temanmu. Tik. Tik. Tik. Kau panik, takut menyia-nyiakan lebih banyak waktu lagi.


Yogas merasa demikian ketika divonis nggak bakal berumur panjang. Tapi bukannya memanfaatkan waktu yang tersisa sebaik-baiknya, dia malah diam-diam pergi ke yogyakarta. kedatangannya ke sana nggal lain untuk balas dendam kepada orang yang dianggapnya bertanggung jawab atas semua ini. Bahkan kalu perlu,mati bersama.

Saat itulah cinta datang. memberi pengharapan, membuatnya merasakan setitik kebahagian di dalam kelam hidupnya. Dan sekarang, keputusan itu ada di tangan Yogas. karena cinta dan benci nggak akan pernah akur. 



kalo penasaran, baca aja langsung deh ..
Nice book ^^